Bos Bi Sebut Pariwisata Tingkat kan Ekonomi RI

Komitmen dan strategi pemerintah memajukan dan menggairahkan kepariwisataan terus membuahkan hasil yang menggembirakan. Langkah itu guna mendorong stabilitas perekonomian dalam negeri.

Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo menilai pertumbuhan ekonomi yang berkesinambungan harus sejalan dengan perkembangan ekonomi lokal termasuk pariwisata daerahnya.

"Kemarin saya dengar dan cukup menggembirakan di Sulawesi Utara ada peningkatan turis hingga 1.000 persen, terutama adanya penerbangan langsung ke Manado dan lapangan udara yang dibuka 24 jam," ujar Agus di Balai Kartini, Jakarta, Jumat (26/8).

Agus menyarankan, pertumbuhan ekonomi daerah juga harus diikuti oleh peran UMKM. Sebab, kontribusi UMKM terhadap PDB nasional pada 2013 hanya 57,6 persen.

Sebesar 30,3 persen merupakan sumbangan usaha mikro, 12,8 persen sumbangan usaha kecil; dan 14,5 persen sumbangan usaha menengah. "Tentu aliran turis yang keseimbangan yang kita inginkan sejalan dengan pertumbuhan ekonomi sehingga ekonomi Indonesia bergerak dengan cepat, perlu ditumbuhkembangkan," ucap Agus.

Dia menambahkan, pengembangan UMKM berdampak secara nyata terhadap individu UMKM berupa peningkatan omset, jumlah pengrajin, jumlah tenaga kerja, pendapatan hingga akses pembiayaan.

"Sehingga menimbulkan multiplier effect terhadap kegiatan produktif lainnya, dan tentunya berdampak pada peningkatan kesejahteraan UMKM pengrajin dan masyarakat serta peningkatan ekonomi daerah," pungkasnya.
Bos Bi Sebut Pariwisata Tingkat kan Ekonomi RI Bos Bi Sebut Pariwisata Tingkat kan Ekonomi RI Reviewed by Unknown on 9:36 PM Rating: 5

No comments

Recent